Toyota All New Yaris – Akhirnya pihak Toyota melaunching versi terbaru dari Toyota All New Yaris. Produk terbaru ini memang muncul paling akhir. Dua jenis mobil pesaing yang mendahuluinya yakni Ford Fiesta dan Honda Jazz. Kemunculan versi terbaru dari Toyota Yaris ini sudah sangat ditunggu. Meskipun demikian, para penggemar otomotif tidak kecewa dengan penantiannya tersebut. Produsen mobil terkemuka asal negeri sakura ini memberi efek kejutan. Kejutan tersebut diwujudkan dengan peluncuran Toyota yaris terbaru dengan berbagai keunggulannya.
Banyak yang beranggapan bahwa Toyota All New Yaris masih dibayang-bayangi oleh Honda Jazz. Namun perlahan tapi pasti New Yaris dapat menempati posis puncak hatchback mobil mewah di Indonesia. Dengan nuansa yang semakin elegan dan fresh, membuat mobil ini laku keras di pasaran. Desainnya yang aerodinamis membuat tampilannya semakin terlihat sporty. Hal ini menyebabkan Toyota Yaris terbaru sangat digandrungi oleh anak muda. Lekukan bodinya yang lebih tegas semakin menonjolkan aura sporty pada mobil ini. Perubahan desain eksteriornya memang cukup kentara. Namun, hal ini tidak berlaku untuk desain interiornya. Toyota Yaris keluaran terbaru ini tetap mempertahankan desain lamanya yang memang sudah mewah. Hanya terdapat sedikit polesan fitur sebagai pembeda. Harga Toyota All New Yaris ini juga dibanderol sangat kompetitif.
Menilik dari segi dapur pacunya, Toyota All New Yaris menjadi mobil paling tangguh di kelasnya. Kelebihan ini membuatnya cocok menjadi mobil yang dapat digunakan untuk keperluan sehari-hari. Performanya yang tangguh juga menjadikan mobil ini cocok untuk kegiatan touring di luar kota. Selain bermesin bandel. Toyota yaris sejak awal sudah dikenal sebagai mobil mewah dengan konsumsi bahan bakar yang efisien. Keiritannya ini menjadikan Toyota Yaris makin laku di pasaran. Nah dibawah ini kami sudah menyiapkan informasi mengenai spesifikasi dan harga Toyota All New Yaris terlengkap.
Spesifikasi Lengkap Toyota All New Yaris
Sekarang, akan dibahas detail mengenai desain eksterior, interior, dapur pacu, dan fitur yang tersedia. Seperti yang telah dijelaskan di awal bahwa Toyota All New yaris memiliki desain sporty dan aerodinamis. Hal ini tercermin dari headlamp yang memiliki model lebih tajam dan sipit sehingga menimbulkan efek sangar. Desain minimalis pada headlamp tang terhubung dengan front girl ini memiliki warna hitam. Ini memberikan kesan gagah pada tampilannya. Bagian jendela di desain dengan ukuran lebih kecil. Untuk bodi bagian samping, mengikuti lekukan ke belakang. Terdapat side skirt dan tape stripe yang memberi kesan futuristik. Untuk mengimbangi kesan sangar pada mobil ini, maka disematkan bumper spoiler pada bagian bawah. Spionnya sudah mengadopsi teknologi canggih yakni menggunakan retractable mirror.
Dimensi mobil ini memiliki panjang 4115 mm, lebar 1700 mm, dan tinggi 1475 mm. Bobotnya sebesar 1045 kg. jarak dengan tanah pada mobl ini sangat pendek yaitu hanya 149 mm. hal ini menyebabkan Yoyota Yaris tidak cocok untuk mengarungi jalan yang kurang rata. Mobil mewah ini lebih cocok membelah jalan raya di perkotaan. Untuk desain interiornya, jok dibuat lebih nyaman dengan mengusung material semi bucket seat. Untuk bagian kemudi, setirnya dibuat lebih racing. Daya tampung bagasi dibuat sedikit lebih luas. Dari segi fitur yang ada, terdapat beberapa perombakan yang membuat mobil ini terkesan lebih mewah. Sebagai contoh terdapat display LCD pada bagian dasbor. LCD ini berfungsi sebagai hiburan dan navigasi. Pada tipe TRD S matic display LCD sudah mengusung teknologi air gesture dan touch screen. Perombakan tombol-tombol pada speedometer dan fasilitas lain seperti AC semakin menambah mewah penampilannya. Adanya Internet wi-fi semakin membuat mobil ini cocok untuk kaum muda-mudi tanah air.
Toyota All New Yaris merupakan mobil dengan performa mesin yang sangat powerfull. Menggunakan mesin seri 1 NZ-FE 1.4 Liter jenis DOHC VVT-I dengan kubikasi sebesar 1497 cc. Tenaga yang dihasilkan sebesar 109 PS dengan putaran mesin 6.000 rpm. Torsi maksimal yang dapat dihasilkan sebesar 14,4 kg-m pada putaran mesin 4200 rpm. Mobil ini menggunakan mesin berbahan bakar bensin dengan 4 silinder 16 katup. Transmisinya menggunakan empat percepatan untuk tipe otomatis. Sedangkan manualnya menggunakan lima percepatan. Kapasitas tangki tergolong cukup besar yaitu 42 Liter. Teknologi EFI yang diaplikasikan pada mobil ini membuat konsumsi bahan bakarnya sangat efisien. Teknologi tersebut juga membuat mobil ini ramah lingkungan. Pasalnya, emisi gas buangnya rendah. Kenyamanan dalam berkendara juga didukung dengan adanya suspensi berteknologi Mac Pherson. Ditambah per keong serta stabilizer untuk suspensi bagian depan. Untuk suspensi bagian belakang menggunakan teknologi Torsion Beam tambahan per keong dan stabilizer. Untuk rem bagian depan menggunakan rem cakram dengan ukuran 14 inchi disk. Sedangkan untuk bagian belakang menggunakan sistem drum brake.
Toyota All New Yaris ini sudah dilengkapi dengan fitur keamanan dan kenyamanan yang lengkap. Sebagai contoh, kerangka yang digunakan adalah tipe High Strengh Body Frame dan Energy Absorbing Body Structure. Hal ini menambah keamanan dan kenyamanan baik untk pengemudi maupun penumpangnya. 3 poin seatbelt dan force limiter turut menambah keamanan. Wishplay injury lissening akan menjadi pelindung kepala apabila terjadi kecelakaan. Fitur EBD dan ABS pada pengereman membuat Anda semakin aman dan nyaman saat mengendarainya.
Harga Toyota All New Yaris
Anda mungkin sudah bisa membayangkan berapa harga Toyota All New Yaris. Untuk varian yang paling murah, yakni Yaris tipe E dengan transmisi manual dibandrol dengan harga Rp 227,8 jutaan. Untuk tipe G dengan model transmisi manual dibandrol dengan harga Rp 236,1 jutaan. Sedangkan untuk transmisi otomatis berada pada kisaran harga Rp 246,1 jutaan. Toyota Yaris dengan harga paling mahal diduduki oleh tipe TRD S. Untuk transmisi manual, dibandrol dengan harga Rp 258 jutaan. Dan untuk transmisi otomatis dihargai sedikit lebih mahal yakni di kisaran Rp 258.8 jutaan. Harga Toyota Yaris tipe TRD S memang paling mahal karena didukung dengan fitur yang lengkap. Harga-harga yang dipaparkan di atas adalah harga on the road Jakarta. Jika Anda berada di daerah lain, tentu Anda harus menyiapkan budget yang lebih tinggi dari itu.
Meskipun terkesan mahal, namun harga Toyota All New yaris ini terbilang sangat kompetitif. Hampir setiap mobil yang memiliki spesifikasi secanggih Toyota Yaris dibandrol dengan harga yang sama. Dengan demikian, Anda harus lebih cermat memilih mobil yang sesuai dengan kebutuhan dan kesukaan Anda.
Kelebihan Toyota All New Yaris
Dari pembahasan panjang lebar terkait spesifikasinya, dapat disimpulkan bahwa Toyota All New Yaris memiliki banyak keunggulan. Tampilan eksteriornya yang lebih sporty sangat cocok bagi Anda yang berjiwa muda. Desain interiornya yang menambah beberapa fitur canggih membuat ia terlihat lebih mewah. Performa mesinnya yang sangat tangguh. Namun, bahan bakar yang cukup irit menjadi nilai plus dari mobil terbaru ini. Hal ini menjadikan Toyota yaris nyaman untuk kendaraan harian. Selain itu, Yaris juga oke untuk menempuh perjalanan ke luar kota.
Sistem suspensinya juga tergolong nyaman untuk mobil hatchback di kelasnya. Fitur yang terdapat pada mobil Toyota versi terbaru mendukung keamanan dan kenyamanan Anda. Harga Toyota All New Yaris juga tergolong kompetitif. Didukung dengan brand Toyota dan layanan purna jual serta service yang bagus. Tidak heran jika mobil ini sangat menggoda untuk dimiliki.
Kekurangan Toyota All New Yaris
Tak ada gading yang tak retak. Demikian pula pada produk yang nyaris dikatakan sempurna ini. Ground clearance yang sangat pendek membuat akses mobil ini kurang nyaman untuk melewati jalan yang tidak rata. Padahal desainnya yang sporty seharusnya membuat mobil ini mampu menembus segala medan. Hal lain yang mungkin kurang terlalu berarti. Akan tetapi, yang menjadi kelemahan adalah pada desain interiornya. Memang terdapat penambahan beberapa fitur canggih. Hanya saja, untuk desain jok dan kabin terkesan sama. Hal ini mungkin menyebabkan para penggemar otomotif tidak terlalu tercengang dengan penampilan interior terbarunya.
Terlepas dari banyak kelebihan dan sedikit ketidaksempurnaan yang dimilikinya, Toyota All New Yaris tetap yang terbaik. Meski Harga Toyota All New Yaris terbilang cukup mahal, namun kualitasnya sebanding. Fitur dan kecanggihan yang ditawarkan akan membuat Anda merasa puas. Tentu harga Toyota All New Yaris tidak akan menjadi masalah selama sesuai dengan kebutuhan dan keinginan Anda.